EBOOK 48 FAEDAH DALAM PENDIDIKAN ANAK

download terjemahan ebook diakhir tulisan.

anak merupakan karunia besar yang diberikan Allah kepada setiap orang tua. ia merupakan anugrah sekaligus ujian untuk setiap ayah bunda dalam kehidupan dunia. anak, kelak bisa menjadi syafaat bagi orang tuanya atau sebaliknya, ia menjadi petaka untuk orang tuanya.

pendidikan anak usia dini merupakan pendidikan yang akan menajdi modal besar bagi kedua orang tua untuk membentuk ana di kemudian hari. betapa banyak kita melihat anak anak yang tumbuh menjadi pribadi yang keras, ternyata di masa kecilnya ia senantiasa melihat dan diperlakukan dengan cara cara kasar tersebut. adapula anak anak yang kita lihat berbudi pekerti luhur dan berakhlak, ternyata pendidikan harian anak tersebut penuh dnegan kelembutan dan pengajaran.

ebook ini ditulis oleh Syaikh Muhammad Shalaeh Al Munajjid dalam bentuk point point ringkas. tiap poinnya berisi kalimat singkat tentang pendidikan anak. dimulai dari anak baru keluar ke dunia, hingga ia beranjak dewasa. tak luput pula syaikh menambahkan beberapa point tentang bagaimana cara mendidik anak dalam kondisi lingkungan yang tak baik. seperti misalnyaa mereka mereka yang tinggal di negeri non muslim. serta banyak faidah lainnya yang dapat kita sarikan dari ebook ringkas ini.

pembacaan ebook ringkas ini tak memakan banyak waktu, mungkin dalam sekali duduk kita dapat menghabiskan buku ini dari sampul ke sampul. terlebih lagi, ketika sudah diterjemahkan dalam bahasa indonesia dengan judul yang sama. maka, siapapun dari ayah bunda atau siapa saja yang hendak membaca versi bahasa indonesia dari ebook ini silahkan klik link dibawah ini :

semoga amal kebaikan setiap mereka yang terlibat dalam proses penulisan dan penerjemahan ebook ini diterima oleh Allah ta'ala. 

syukran, barakallahu fiikum.